Cara Pesan Grab

Cara Pesan Grab

Sebenarnya pada saat kamu akan memesan makanan melalui GoFood ataupun GrabFood, cara untuk memesannya hampir sama. Harga yang ditawarkan untuk setiap menu makanannya juga hampir serupa. Tetapi yang membedakannya adalah ongkos kirim atau biaya pengirimannya. Ongkos Grab Food dinilai lebih murah, sehingga banyak orang yang lebih memililih memesan makanan lewat Grab Food daripada GoFood. Adanya selisih antara biaya antar antara GoFood dan Grab Food bisa kamu berikan kepada driver yang mengantarkan makanan kepada kamu.

Syarat yang harus dipenuhi pada saat kamu akan menggunakan layanan antar makanan dari Grab adalah kamu telah memasang aplikasi Grab pada smartphonemu. Lalu bagaimana cara pesan Grab Food melalui smartphone?  Berikut cara mudah memesan makanan melalui Grab Food diantaranya yaitu :

  • Buka terlebih dahulu aplikasi Grab yang ada didalam smartphone kamu.
  • Untuk memesan makanan cobalah kamu klik pada bagian atas aplikasi Grab, lalu pilih dan klik makanan yang kamu inginkan.
  • Sebelum kamu memilih menu makanan yang disukai, pastikan terlebih dahulu lokasi antar atau alamat tujuan kemanan makanan tersebut akan diantar.
  • Kemudian pada kolom pencariaannya tulis menu makanan atau nama resto yang kamu inginkan.
  • Lalu untuk memilih makanan kamu tinggal scroll kebawah untuk bisa melihat menu apa saja yang telah disediakan oleh resto yang bisa kamu pilih. Sebagai contoh kamu memilih 2 buah ayam goreng potong. Jika kamu ingin memesan makanan atau minuman lebih dari satu macam maka tinggal menekan icon tambah (+) sebanyak yang kamu inginkan. Nantinya makanan atau minuman yang telah kamu pilih akan masuk kedalam keranjangku. Kamu bisa lihat pada bagian bawah aplikasi. Jika semuanya telah selesai sesuai dengan seperti yang kamu inginkan, maka kamu tinggal mengklik KERANJANGKU untuk bisa mendapatkan rincian pesanan.
  • Setelah itu kamu akan dapat melihat isi keranjangku. Pada bagian ini akan tertulisnya semua jenis makanan atau minuman yang telah kamu pilih lengkap dengan rincian harga total estimasi, dan termasuk juga ongkos kirimnya. Jika semuanya telah sesuai seperti yang kamu inginkan, maka kamu tinggal menekan tombol Konfirmasi Pesanan supaya cepat diprosesnya pesanan kamu.
  • Untuk selanjutnya system komputer Grab akan mulai mencari pengemudi untuk membelikan makanan atau minuman yang telah kamu pesan. Kemudian tunggu beberapa saat hingga ditemukannya pengemudi.
  • Pada saat telah ditemukannya driver atau pengemudi, maka kamu akan mendapatkan pemberitahuan yang berisi nama atau foto pengemudi beserta jenis kendaraan dan nomor polisi yang digunakannya.
  • Sebelum pengemudi Grab membelikan pesanan makanan atau minuman yang kamu inginkan, maka biasanya mereka akan mengirimkan pesan melalui aplikasi Grab untuk memastikan makanan atau minuman yang telah dipesan.
  • Tetapi tidak hanya itu saja karena kamu juga bisa melihat lokasi keberadaan si pengemudi yang melayani pesanan kamu melalui map ataupun peta yang ada pada aplikasi Grab.
  • Kemudian tunggu beberapa menit hingga makanan dan minuman yang telah kamu pesan diantarkan ke lokasi yang sebelumnya telah kamu tentukan.
  • Jika kamu merasa puas dengan layanan yang telah diberikan oleh pengemudi GrabFood tersebut, maka sebagai tanda terima kasih kamu jangan lupa untuk memberikan bintang 5.

Itulah cara mudah memesan makanan dan minuman melalui GrabFood yang bisa dilakukan dimanapun dan kapanpun. Jika kamu ingin lebih hemat maka bisa dengan menggunakan layanan GrabFood promo.

 

By ayead