Sinopsis Film Coboy Junior The Movie – Anda para CowMate tentu menanti kehadiran film layar lebar dari Iqbal CJR dkk berikut ini sinopsis film coboy junior the movie dan  gambar poster yang beberapa hari lalu resmi dirilis. Menariknya Coboy Junior katanya juga melakukang syuting di Korea Selatan loh dan ratusan dancer profesional serta 20 lagu didalamnya.
 
Coboy Junior The Movie
Gambar Poster Film Coboy Junior The Movie

Sinopsis Coboy Junior The Movie Resmi

Film Coboy Junior The Movie memang memiliki tema yang tak jauh dari keseharian Boyband Cilik Coboy Junior berikut alur cerita atau Sinopsis Coboy Junior The Movie terbaru.
 
Film ini juga melibatkan 100 dancers professional dan menggunakan 20 lagu terpopuler dalam 4 dekade terakhir yang diaransemen ulang dengan modern music & dance. 
 
Film Coboy Junior The Movie (Cjr The Movie), menceritakan tentang perjuangan personil COBOY JUNIOR dalam mengikuti sebuah kompetisi Sing & Dance terbesar di Indonesia, setelah baru dibentuknya group Boyband tersebut oleh Patrick, seorang producer music ternama.
 
Kompetisi ini bukan saja cuma menjadi ajang pembuktian diri untuk menjadi yang terbaik, namun juga menjadi sebuah proses penting bagi COBOY JUNIOR dalam menuju titik pendewasaan, pembentukan karakter, dan penentuan pilihan serta prioritas pada hidup masing-masing personil. 
 
BASTIAN harus menjadi sosok yang bisa mempererat teman-teman dan saudaranya, dimana kemampuan dance BASTIAN dan crew menjadi poin penting akan berlangsungnya kompetisi. IQBAL, yang juga harus menentukan prioritas dalam menentukan tujuan serta tugas-tugas hidupnya di saat semua itu kembali dipertanyakan oleh sang ayah. ALDI, harus bisa membelah fokus antara persahabatannya dengan Lovely dan kekompakan COBOY JUNIOR. Serta KIKI, yang terus memberikan masukan-masukan untuk kemajuan Boyband mereka. Bahkan, di saat KIKI mendapat musibah yang bisa mengancam keberlangsungan boyband mereka di kompetisi ini
 
Semua ujian dan hambatan terus berdatangan. Sedangkan kompetisi terus beranjak menuju Final. Sementara itu, rival-rival terberat mereka, SUPERBOYZ dan The BANGS terus ingin menjatuhkan COBOY JUNIOR dengan segala cara
 
Baru akhirnya mereka sadari bahwa, Untuk menjadi YANG TERBAIK, bukanlah hanya dengan menjadi pemenang dan mendapat pengakuan, tapi melainkan dengan terus mengeluarkan YANG TERBAIK dari dalam diri kita.

Daftar Artis Pemain Film Coboy Junior The Movie

Cjr The Movie didukung oleh aktor dan artis top Indonesia, seperti Abimana Aryasatya, Nirina Zubir, Dewi Sandra, Iwa K, Ananda Omesh, Irgi Fahrezi, Ersa Mayori, Charles Bonar Sirait, Joe P Project, Meisya Siregar, Indra Bekti, Astri Nurdin, dan Fay Nabilla.
 
Persiapan syuting film ini selama sekitar tiga bulan, dan mengambil lokasi syuting di Jakarta dan Korea Selatan. Pemilihan kedua kedua lokasi tersebut didasari oleh tradisi musik kuat, sehingga nuansa musiknya dapat mendukung film ‘Coboy Junior The Movie’.
Anggy sang sutradara juga akan menghadirkan suguhan dari perpaduan menyanyi dan menari, gemerlap lampu panggung dengan konsep koreografi terbaru. ‘Coboy Junior The Movie’ dijadwalkan tayang pada Juni 2013 mendatang.

By ayead