PS4 Indonesia 2014 – Berapa harga PS4 di Indonesia setelah resmi masuk ke Indonesia tanggal 9 januari 2014 mendatang. Berikut ini info harga Sony Playstation 4 yang akan dihadirkan dengan banyak pilihan paket bundling yang tentunya membuat harga konsol game terbaru ini akan berbeda-beda nantinya.

PS4
PS4

Dikutip dari Liputan6.comĀ PS4 nantinya tidak akan dirilis sendirian namun bersama dengan PS Vita slim (PCH-2006 series), PS Vita TV, PS Camera dan TV Sony BRAVIA W-Series.

Konsol PlayStation 4 sendiri rencananya akan dipasarkan dengan harga ritel Rp 6.999.000 atau 7 jutaan rupiah, dan diluncurkan bersama dengan 30 judul video game baru untuk PS4.

Pihak Sony akan membuka pemesanan awal (pre-order) mulai hari ini, 5 Desember 2013 di dua lokasi (sampai sejauh ini), yaitu di Sony Center Gandaria City, Jakarta Selatan dan Sony Center Tunjungan Plaza di Surabaya.

Harga PS 4 Bundling Indonesia

Selain dijual satuan, Sony juga menyediakan paket bundling PS4 dengan PS camera dengan harga ritel Rp 7.399.000, termasuk gratis 1 bulan biaya keanggotaan PlayStation Plus.

Layaknya di pasar tetangga seperti Malaysia dan Singapura, gamer Indonesia juga dapat membeli PS4 yang di-bundling dengan video game Shadow Fall atau Battlefield 4. Namun belum diketahui berapa harga paket bundling tersebut.

PS Vita model baru yang diresmikan baru-baru ini juga akan masuk ke pasar Indonesia pada tanggal yang sama dengan harga ritel Rp 3.299.000. PS Vita TV akan tersedia seminggu kemudian, yakni pada tanggal 16 Januari 2014 dengan harga Rp 1.799.000. Sony pun menyediakan paket bundling PS Vita TV dengan DualShock 3 controller dengan harga ritel Rp 2.599.000.

Semoga info harga ps4 di Indonesia diatas bisa menambah referensi sobat gamer semua, semoga bisa beli ya walau harganya bisa dibilang masih mahal.

By ayead